Biaya Kuliah Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi 2023/2024

Bersama ini kami universitasswasta.com menyampaikan informasi tentang Biaya Kuliah Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi 2023/2024, Sebagai berikut :

Sejarah Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi

Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi diproklamirkan pendiriannya secara resmi pada tanggal 6 Juni 2015 M bertepatan tanggal 19 Sya’ban 1436 H oleh Prof. Dr. H. Abdul Malik Fadjar, M.Sc. (Anggota Dewan Pertimbangan Presiden 2015-2019 / Menteri Pendidikan Nasional Kabinet Gotong Royong 2001-2004 / Menteri Agama Kabinet Reformasi Pembangunan 1998-1999, Menteri Koordinasi Bidang Kesejahteraan Rakyat 2004) berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No: 578/E/O/2014 Tanggal 17 Oktober 2014 tentang Izin Pendiriran Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi di Kota Bekasi Provinsi Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Persyarikatan Muhammadiyah di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dengan menyelenggarakan 6 (Enam) Program Pendidikan Sarjana Strata Satu (S1) dengan Program Studi:

  • Program Studi Akuntansi
  • Program Studi Manajemen
  • Program Studi Ekonomi Islam
  • Program Studi Ekonomi Pembangunan
  • Program Studi Ilmu Komunikasi
  • Program Studi Teknik Informatika

Pada saat peresmiannya Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi menempati kampus sementara yang disewa selama 3 tahun dengan pemilihan lokasi awal tersebut di kawasan Sentra Niaga Kalimalang, beralamat di Jl. Ahmad Yani Blok B No.11-22, Kota Bekasi (Sebrang Islamic Center Kota Bekasi). Kemudian pada akhir tahun 2017 IBM Bekasi menempati gedung baru milik sendiri setelah mengakuisisi gedung yang sebelumnya dimiliki oleh Yayasan SMK Bhakti Bangsa yang berlokasi di Jl. Sersan Aswan No.16, Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi. Atas bantuan lunak dari Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) sebagai pembina dan penyantun IBM Bekasi.

Keinginan untuk pendirian Institut Bisnis Muhammadiyah sudah dicita-citakan jauh sebelum peresmiannya, namun realisasi nya Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi dimulai dan digagas oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bekasi Periode 2010–2015 yang terdiri dari 13 Orang yakni:

  • Drs. H. Syamsul Bahri (Ketua)
  • H. Jaenudin, S.Ag., M.Pd (Wakil Ketua)
  • Drs. H. Sukandar Ghozali (Wakil Ketua)
  • Drs. Eman Suherman (Wakil Ketua)
  • J. Prayitno (Wakil Ketua)
  • Drs. H. Junaedi Hasyim, MM (Wakil Ketua)
  • H. Deddy S. Wirakusumah, SH (Sekretaris)
  • Epen Supendi, S.Ip (Sekretaris)
  • H. Mulyadi Yunus (Bendahara)
  • H. Zubaedi Asnan, M.Si (Anggota)
  • H. Abdul Muin Hafied, M.Pd (Anggota)
  • Drs. H. Budiarjo Lc (Anggota)
  • Drs. Saefuddin, M.Pd (Anggota)

dan sebagai Ketua Panitia Pendirian Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi yaitu Bapak Drs. H. Hasan Mansyur M.Ag. yang bertugas mempersiapkan segala keperluan administrasi dan teknis untuk pendirian Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi.

Pengambilan nama Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi pun didasari atas pertimbangan potensi yang dimiliki Bekasi, yang mana Bekasi ini berada pada kawasan pemukimannya yang cukup padat juga sebagai kawasan industri nasional dan internasional, maka dibutuhkan sumber daya manusia yang handal yang akan diserap oleh dunia usaha/industri/instansi yang jumlahnya ribuan. berangkat dari potensi yang ada dan harapan yang ingin dicapai maka disepakatilah nama perguruan tinggi yang akan didirikan adalah INSTITUT BISNIS MUHAMMADIYAH BEKASI dengan sebutan IBM Bekasi.

Di periode awal setelah terbitnya Izin Pendirian, Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan struktur kepemimpinan Institut Bisnis Muhammadiyah Periode 2015-2019 Bekasi yaitu:

  • Dr. H. Suryatmono, SH., MM. – Rektor
  • H. Jaenudin, S.Ag., M.Pd. – Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan
  • Hj. Safia Anggraeni, S.Pd., M.Pd. – Wakil Rektor II Bidang Keuangan dan SDM

Serta Pengurus BPH (Badan Pembina Harian) Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi pada periode 2015-2019 ditetapkan:

  • Prof. Dr. Hj. Masyitoh Chusnan, M.Ag. (Ketua)
  • Epen Supendi, A.Md., S.Ip. (Sekretaris)
  • H. Mulyadi Yunus (Bendahara)
  • Drs. H. S. Syamsul Bahri (Anggota)
  • J. Prayitno (Anggota)
  • Drs. H. Soekandar Ghozali (Anggota)
  • H. Deddy S. Wirakusumah, SH (Anggota)

Kemudian di periode kedua kepemimpinan Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi Periode 2019-2023 melalui pemilihan Rektor yang dilakukan oleh Dewan Senat IBM Bekasi menghasilkan:

  • Dr. H. Jaenudin, S.Ag., M.Pd. – Rektor
  • Lili Fadli Muhamad, S.Ag., MM – Wakil Rektor

kemudian karna satu dan lain hal pada tahun 2021 wakil rektor mengundurkan diri dan digantikan oleh Atika Rahmi, M.Si. Kemudian kepengurusah BPH (Badan Pembina Harian) Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi pada periode 2019-2023 ditetapkan:

  • Prof. Dr. Hj. Masyitoh Chusnan, M.Ag. (Ketua)
  • Dr. Fetrimen Zubir, M.Pd. (Sekretaris)
  • Dr. H. M. Muchlas Rowi, SS., MM (Bendahara)
  • Drs. H. Jamjam Erawan (Anggota)
  • Drs. H. Muhammad Yusuf Lubis, MM. (Anggota)
  • Drs. H. S. Syamsul Bahri (Anggota)
  • Drs. H. Soekandar Ghozali (Anggota)
  • H. Deddy S. Wirakusumah, SH (Anggota)

Diperiode kepemimpinan kedua, Alhamdulillah semua program studi sudah terakreditasi dan pelaksanakaan wisuda perdana dilaksanakan pada tanggal 19 April 2020 tapi tertunda karena merebaknya kasus penyebaran Covid-19 di Indonesia, melengkapi struktural, pembenahan manajemen dan dicanangkan serta dibangun manajemen digitalisasi kampus.

Semoga IBM Bekasi kedepan dapat menjadi sebuah lembaga pendidikan tinggi yang bisa bersaing dan menjadi pusat keunggulan dan kebanggaan umat di bawah ridho dan karunia Allah SWT. Aamiin.

Biaya Kuliah Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi

Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP)
Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) adalah biaya per-semester
*bestir Rp.3.000.000 sudah termasuk didalamnya BOP. Biaya SKS. dan
Alan. Spp pada setiap semesternya dapat diangsur perbulan.
sebagaimana tabel berikut:
Tabel Angsuran
SPP/SEMESTER
Angsu ran
mit
5 X 1X
1 600.000 3.000.000
2 600.000
3 600.000
4 600.000
5 600.000
DPP (Dana Pengembangan Pembangunan) hanya dibayarkan
sekali dan dapat diangsur dengan ketentuan sebagai berikut:
ANGS KE Tabel  Angsuran DPP
12 X 6X 3X 2X IX
1 250.000 500.000 1.000.000 1.300.000 3.000.000
2 250.000 500.000 1.000.000 1.500.000
3 250.000 500.000 1.000.000
4 250.000 500.000
5 250.000 500.000
6 250.000 500.000
7 250.000
8 250.000
9 250.000
10 250.000
11 250.000
12 250.000

Loading